Ayat Alkitab Tentang Cara Berpakaian di Gereja

Ayat Firman Tuhan Mengenai Cara Pakai Baju dalam Gereja

Bersamakristus.org – Ayat Alkitab tentang cara berpakaian di gereja. Ketika memasuki gereja, kita akan berdoa dan berkomunasi kepada Tuhan. Maka dari itu kita diharapkan untuk berpenampilan sopan.

Tidaklah elok jika kita menghadap Tuhan dengan keadaan compang-camping. Bahkan orang Kristen meninggal pakai jas, masa kita ke gereja pakai baju alakadarnya?

Dalam ayat Alkitab sebenarnya sudah sedikit banyak disinggung mengenai tata cara berpakaian yang baik dan benar di gereja. Tata cara inilah yang kadang tidak diterapkan oleh jemaat.

Oleh karena itu pada kesempatan ini kami ingin mengajak Anda kembali untuk belajar ayat Alkitab tentang tata cara pakai baju di gereja menurut agama Kristen. Berikut ulasan lengkapnya.

Ayat Emas Alkitab Tentang Cara Berpakaian di Gereja

Berikut ulasan lengkap mengenai ayat emas Alkitab atau firman Tuhan tentang tata cara memakai baju di gereja. Simak selengkapnya yang kami rangkum dari berbagai sumber terpercaya.

“Maka kalau mereka hendak masuk dari pintu-pintu gerbang pelataran dalam, mereka harus mengenakan pakaian lenan; mereka tidak boleh memakai pakaian bulu domba waktu mereka bertugas di pintu-pintu gerbang pelataran dalam atau waktu menyelenggarakan kebaktian dalam Bait Suci.”

Yehezkiel 44:17

“Seorang perempuan janganlah memakai pakaian laki-laki dan seorang laki-laki janganlah mengenakan pakaian perempuan, sebab setiap orang yang melakukan hal ini adalah kekejian bagi TUHAN, Allahmu.”

Ulangan 22:5

“Demikian juga hendaknya perempuan. Hendaklah ia berdandan dengan pantas, dengan sopan dan sederhana, rambutnya jangan berkepang-kepang, jangan memakai emas atau mutiara ataupun pakaian yang mahal-mahal. Tetapi hendaklah ia berdandan dengan perbuatan baik, seperti yang layak bagi perempuan yang beribadah.”

1 Timotius 2:9-10

Kumpulan Ayat Alkitab Lainnya

Berikut kami juga memiliki sejumlah ayat emas Alkitab tentang hal-hal lain yang bermanfaat. Anda dapat melihat dan menyimaknya pada pembahasan di bawah ini.

Akhir Kata

Itulah sedikit pembahasan mengenai ayat emas alkitab tentang cara berpakaian di gereja. Mari kita renungkan dan aplikasikan ayat-ayat di atas dalma kehidupan sehari-hari.

Baca:


Tinggalkan komentar