Ayat Alkitab Tentang Kesepian

Ayat Firman Tuhan Tentang Sepi karena Sendiri

Bersamakristus.org – Ayat Alkitab tentang kesepian menjalani hidup. Manusia adalah makhluk sosial, mereka hidup bermasyarakat dan berkumpul bersama orang-orang untuk bahu-membahu saling membantu.

Tanpa bantuan orang lain, manusia tidak akan bisa hidup di muka bumi, mereka akan lebih sulit menjalani kehidupan bila sendirian tanpa didampingi orang. Itulah mengapa Bapa juga memasangkan kita dengan lawan jenis sebagai pasangan hidup.

Namun kadang mungkin kita akan mengalami masa yang namanya sepi, masa di mana seseorang akan menjalani kehidupan sendiri-sendiri. Terlebih ketika kita memasuki masa dewasa di mana teman-teman telah memiliki kesibukan masing-masing.

Namun, jangan pernah murung dengan keadaan yang ada. Jangan pernah merasa sendiri dan sepi karena dunia ini begitu luas. Pun jangan pernah merasa tidak ada yang menyayangi kita sebab Allah dan Tuhan ada di hati kita.

Di bawah ini kami akan membagikan beberapa daftar kumpulan ayat emas Alkitab atau firman Tuhan tentang kesepian. Ayat-ayat ini kami rangkum dari berbagai sumber dan bisa Anda simak pada pembahasan berikut.

Kumpulan Ayat Alkitab Tentang Kesepian

Tanpa banyak basa basi kembali, langsung saja silahkan simak pembahasan lengkap mengenai daftar kumpulan ayat emas Alkitab atau firman Tuhan mengenai kesepian.

Sebab aku yakin, bahwa baik maut, maupun hidup, baik malaikat-malaikat, maupun pemerintah-pemerintah, baik yang ada sekarang, maupun yang akan datang, atau kuasa-kuasa, baik yang di atas, maupun yang di bawah, ataupun sesuatu makhluk lain, tidak akan dapat memisahkan kita dari kasih Allah, yang ada dalam Kristus Yesus, Tuhan kita.

Roma 8:38-39

Demikianlah kamu bukan lagi orang asing dan pendatang, melainkan kawan sewarga dari orang-orang kudus dan anggota-anggota keluarga Allah.

Efesus 2:19

TUHAN Allah berfirman: Tidak baik, kalau manusia itu seorang diri saja. Aku akan menjadikan penolong baginya, yang sepadan dengan dia.

Kejadian 2:18

Ada teman yang mendatangkan kecelakaan, tetapi ada juga sahabat yang lebih karib dari pada seorang saudara.

Amsal 18:24

Percayalah kepada-Nya setiap waktu, hai umat, curahkanlah isi hatimu di hadapan-Nya; Allah ialah tempat perlindungan kita.

Mazmur 62:9

Bahkan kami merasa, seolah-olah kami telah dijatuhi hukuman mati. Tetapi hal itu terjadi, supaya kami jangan menaruh kepercayaan pada diri kami sendiri, tetapi hanya kepada Allah yang membangkitkan orang-orang mati.

2 Korintus 1:9

Aku akan minta kepada Bapa, dan Ia akan memberikan kepadamu seorang Penolong yang lain, supaya Ia menyertai kamu selama-lamanya.

Yohanes 14:16

Karena Allah telah berfirman: Aku sekali-kali tidak akan membiarkan engkau dan Aku sekali-kali tidak akan meninggalkan engkau.

Ibrani 13:5b

Dan Ia akan menghapus segala air mata dari mata mereka, dan maut tidak akan ada lagi; tidak akan ada lagi perkabungan, atau ratap tangis, atau dukacita, sebab segala sesuatu yang lama itu telah berlalu.

Wahyu 21:4

Janganlah takut, sebab Aku menyertai engkau, janganlah bimbang, sebab Aku ini Allahmu; Aku akan meneguhkan, bahkan akan menolong engkau; Aku akan memegang engkau dengan tangan kanan-Ku yang membawa kemenangan.

Yesaya 41:10

Sekalipun ayahku dan ibuku meninggalkan aku, namun TUHAN menyambut aku.

Mazmur 27:10

Tetapi jawab Tuhan kepadaku: Cukuplah kasih karunia-Ku bagimu, sebab justru dalam kelemahanlah kuasa-Ku menjadi sempurna. Sebab itu terlebih suka aku bermegah atas kelemahanku, supaya kuasa Kristus turun menaungi aku.

2 Korintus 12:9

Kuatkan dan teguhkanlah hatimu, janganlah takut dan jangan gemetar karena mereka, sebab TUHAN, Allahmu, Dialah yang berjalan menyertai engkau; Ia tidak akan membiarkan engkau dan tidak akan meninggalkan engkau.

Ulangan 31:6

Dan ajarlah mereka melakukan segala sesuatu yang telah Kuperintahkan kepadamu. Dan ketahuilah, Aku menyertai kamu senantiasa sampai kepada akhir zaman.

Matius 28:20

Sebab TUHAN, Dia sendiri akan berjalan di depanmu, Dia sendiri akan menyertai engkau, Dia tidak akan membiarkan engkau dan tidak akan meninggalkan engkau; janganlah takut dan janganlah patah hati.

Ulangan 31:8

Mendekatlah kepada Allah, dan Ia akan mendekat kepadamu. Tahirkanlah tanganmu, hai kamu orang-orang berdosa! dan sucikanlah hatimu, hai kamu yang mendua hati!

Yakobus 4:8

Barangsiapa menuruti segala perintah-Nya, ia diam di dalam Allah dan Allah di dalam dia. Dan demikianlah kita ketahui, bahwa Allah ada di dalam kita, yaitu Roh yang telah Ia karuniakan kepada kita.

1 Yohanes 3:24

Daftar Ayat Emas Alkitab Lainnya

Di bawah ini kami juga memiliki berbagai ayat emas Alkitab atau firman Tuhan mengenai hal-hal dan petunjuk lain dalam kehidupan. Silahkan simak selengkapnya pada pembahasan berikut.

Akhir Kata

Demikian ulasan singkat mengenai beberapa ayat alkitab tentang kesepian merasa sendiri. Semoga dengan adanya ayat emas tentang kesepian ini, kita bisa menjadi semakin paham bahwasannya kita tidak sendiri di dunia yang luas ini.

Baca:


Tinggalkan komentar