Universitas Kristen di Indonesia

Daftar Kampus Kristen di Indonesia

Bersamakristus.org – Universitas Kristen di Indonesia. Indonesia adalah negara yang sangat luas. Meski dikenal sebagai negara dengan jumlah penduduk muslim terbanyak di dunia, namun Indonesia itu beragam.

Umat Kristen juga terdapat di mana-mana. Mulai dari Jakarta, Batak, Surabaya, Manado, Dayak, dan masih banyak lagi. Tak hanya itu, diskriminasi antarumat beragama di Indonesia juga sangat langka.

Hal tersebut dibuktikan dengan adanya kampus atau perguruan tinggi Kristen swasta yang banyak tersebar di Indonesia. Tidak hanya diminati oleh mahasiswa lokal, para pelajar dari berbagai negara juga kerap datang untuk menimba ilmu.

Nah bagi kalian lulusan SMA, namun masih bingung mau melanjutkan kuliah ke mana. Anda bisa masuk ke kampus swasta Kristen karena tidak hanya dituntut belajar pelajaran umum, melainkan juga ajaran agama.

Di sini kami akan memberikan daftar kumpulan kampus swasta Kristen yang ada di Indonesia lengkap dengan informasi lainnya. Seperti alamat, jurusan, akreditasi, hingga fakultas.

Universitas Kristen di Indonesia dan Jurusannya

Berikut adalah rangkuman kampus Kristen terbaik yang ada di Indonesia. Didasarkan pada jumlah mahasiswa, pilihan program studi, akreditasi, hingga luas areanya.

1. Universitas Kristen Petra

Universitas Kristen Petra (UK Petra) adalah salah satu perguruan tinggi Kristen terbaik di Indonesia. Universitas Kristen ini terletak di Surabaya, tepatnya berlokasi di Siwalankerto 121-131, Surabaya. Fakultas yang ada di kampus ini adalah sebagai berikut.

  • Fakultas Sastra
  • Fakultas Teknik Sipil dan Perencanaan
  • Fakultas Teknologi Industri
  • Fakultas Ekonomi
  • Fakultas Seni dan Desain
  • Fakultas Ilmu Komunikasi
  • Program pascasarjana, yaitu Magister Teknik Sipil dan Magister Manajemen.

2. Universitas Kristen Maranatha

Perguruan tinggi ini berlokasi di Bandung, Jawa Barat. Ada banyak fakultas pilihan tenama yang memiliki serangkaian program studi yang dapat dipilih di Universitas Kristen Maranatha, di antaranya sebagai berikut.

  • Fakultas Kedokteran
  • Fakultas Teknik
  • Fakultas Psikologi
  • Fakultas Sastra
  • Fakultas Ekonomi
  • Fakultas Seni Rupa dan Desain
  • Fakultas Teknologi Informasi
  • Fakultas Program Ganda
  • Fakultas Hukum
  • Program pascasarjana, yaitu Magister Manajemen, Magister Psikologi, dan Master of Business Administration.

3. Universitas Kristen Satya Wacana

Universitas Kristen Satya Wacana ini berlokasi di Jl. Diponegoro No. 52-60 Sidorejo, Salatiga, Jawa Tengah. Bila berkuliah di sini, Anda bisa memilih berbagai fakultas atau jurusan favorit seperti berikut.

  • Fakultas Bahasa dan Sastra
  • Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan
  • Fakultas Ekonomi dan Bisnis
  • Fakultas Hukum
  • Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Komunikasi
  • Fakultas Biologi
  • Fakultas Ilmu Kesehatan
  • Fakultas Pertanian dan Bisnis
  • Fakultas Teknik Elektronika dan Komputer
  • Fakultas Sains dan Matematika
  • Fakultas Teknologi Informasi
  • Fakultas Teologi
  • Fakultas Psikologi 
  • Fakultas Seni Pertunjukan
  • Program pascasarjana, antara lain: Magister Studi Pembangunan dan Doktor Studi Pembangunan.

4. Universitas Kristen Duta Wacana

Universitas Kristen Duta wacana (UKDW) merupakan salah satu universitas Kristen swasta di Indonesia yang tepatnya berlokasi di Yogyakarta. Universitas Kristen ini memiliki berbagai fakultas favorit, di antaranya adalah sebagai berikut.

  • Fakultas Teologi
  • Fakultas Teknologi Informasi
  • Fakultas Arsitektur dan Desain
  • Fakultas Bisnis
  • Fakultas Bioteknologi
  • Fakultas Kedokteran. 

5. Universitas Kristen Indonesia

Perguruan tinggi Kristen ini berlokasi di Jl. Mayjen Sutoyo No.2, Cawang, Jakarta. UKI menyediakan pilihan fakultas bagi calon mahasiswa baru, yaitu Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, terdiri dari 6 program studi, yakni:

  • Bimbingan dan Konseling
  • Pendidikan Bahasa Inggris
  • Pendidikan Agama Kristen
  • Pendidikan Matematika
  • Pendidikan Biologi
  • Pendidikan Bahasa Mandarin
  • Pendidikan Bahasa Inggris
  • Pendidikan Agama Kristen
  • Pendidikan Matematika
  • Pendidikan Biologi.

6. Universitas Kristen Indonesia Toraja

Saat ini Universitas Kristen Indonesia Toraja terletak di Tana Toraja, merupakan kampus yang didirikan oleh Gereja Toraja pada tahun 1967. Kampus ini memiliki berbagai fakultas favorit, seperti berikut.

  • Fakultas Teknik
  • Fakultas Ekonomi
  • Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan
  • Fakultas Peternakan 
  • Fakultas Pertanian. 

7. Universitas Kristen Surakarta

Universitas Kristen Surakarta berlokasi d Jl. Monginsidi, Surakarta. Saat ini perguruan tinggi Kristen ini menyediakan beberapa pilihan fakultas, antara lain:

  • Fakultas Teologi
  • Fakultas Teknik, dan 
  • Fakultas Ekonomi. 

8. Universitas Kristen Tentena

Universitas Kristen Tentena berlokasi di Jl. Torulemba No. 21 Tentena, Poso. Saat ini perguruan tinggi Kristen ini menyediakan pilihan fakultas yaitu Fakultas Ekonomi. 

9. Universitas Kristen Krida Wacana

Universitas Kristen Krida Wacana berlokasi di Jakarta Barat, DKI Jakarta. Saat ini perguruan tinggi Kristen ini menyediakan beberapa pilihan fakultas antara lain: 

  • Fakultas Kedokteran
  • Fakultas Ekonomi
  • Fakultas Teknik
  • Fakultas Ilmu Komputer
  • Fakultas Psikologi
  • Program pascasarjana, yaitu: Magister Ekonomi dan Magister Manajemen.

10. Universitas Pelita Harapan

Universitas Pelita Harapan merupakan salah satu perguruan tinggi Kristen swasta paling bagus di Indonesia. Universitas ini berlokasi di Lippo Village, Kabupaten Tangerang, Semanggi, Jakarta, dan Surabaya. Perguruan tinggi Kristen ini menyediakan beberapa pilihan fakultas, antara lain sebagai berikut.

  • Sekolah Tinggi Pariwisata Pelita Harapan
  • Business School, School of Design
  • Fakultas Sains dan Teknologi
  • Fakultas Hukum
  • Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik
  • Fakultas Kedokteran dan School of Nursing
  • Fakultas Ilmu Komputer
  • Fakultas Ilmu Kependidikan
  • Fakultas Psikologi
  • Fakultas Ilmu Seni, dan 
  • Program pascasarjana.

Akhir Kata

Sekian pembahasan singkat mengenai daftar universitas kristen di indonesia. Semoga kumpulan daftar kampus Kristen yang kami bagikan ini dapat menjadi pilhan atau opsi yang ingin berkuliah sambil belajar agama.

Baca:


Tinggalkan komentar