Kata kata mutiara bijak rohani Kristen tentang cinta
Bersamakristus.org – Kata mutiara rohani Kristen tentang cinta. Di pembahasan sebelumnya kami telah memberikan beberapa kumpulan kata kata kristen tentang cinta. Memang membahas cinta tiada habisnya, terlebih bagi anak muda yang tengah menjalani masa pubertas. Cinta ibarat sesuatu yang indah, atau bisa juga menjadi sesuatu yang menyedihkan.
Ini tergantung bagaimana cara kita menanggapinya. Misalnya meskipun kita memiliki seseorang dalam pelukan, bukan berarti cinta hadir dalam hati kita. Begitu pun sebaliknya, meskipun kita kehilangan seseorang, bukan berarti cinta kita berhenti untuknya.
Cinta juga tak hanya terbatas pada perasaan kepada lawan jenis saja. Cinta memiliki pandangan yang lebih luas. Banyak kata-kata mutiara yang dapat membuka mata dan memperluas pandangan kita soal definisi dan arti cinta sesungguhnya.
Maka dari itu, pada kesempatan ini kami ingin membagikan sejumlah kata mutiara rohani Kristen terbaik, terpopuler, dengan rangkaian kata yang indah mengenai cinta. Yang dirangkum dari berbagai sumber, dikutip dari quotes tokoh terkenal, dan semacamnya.
Kata-kata, kutipan, dan quotes ini dapat Anda bagikan ke teman-teman melalui media sosial atau dijadikan sebagai kartu ucapan untuk menyatakan cinta kepada orang yang kita kasihi, entah itu pasangan, kekasih, pacar, orang tua, anak, maupun sahabat dan rekan kerja.
Cara Tuhan Mencintai Anak-Nya
Tuhan mencintai anak-Nya dengan cara memberikan berkat dan penyertaan. Adapun berkat dan penyertaan yang Tuhan berikan itu terbagi ke dalam dua garis besar, antara lain adalah sebagai berikut:
1. Semua yang Kita Miliki
Artinya adalah yang sudah kita miliki selama ini, sudah bawaan lahir. Sudah ada sejak dahulu seperti bakat potensial, sumber daya (uang dan harta), serta benda-benda apapun yang ada di sekitar kita dan merupakan hak milik pribadi kita.
2. Semua yang Kita Perolah
Artinya adalah apa yang kita peroleh hasil dari setiap langkah yang kita jalani selama ini. Seperti informasi, pengetahuan, wawasan hasil bumi (bagi petani), gaji atau tunjangan (bagi pekerja swasta dan pegawai negeri), pendapatan (bagi pengusaha), serta lain sebagainya.
Baca:
Kumpulan Kata Mutiara Rohani Kristen Tentang Cinta
Di bawah ini merupakan beberapa kumpulan kata-kata mutiara rohani Kristen Protestan ataupun Katolik mengenai cinta, perasaan hati yang suci, dan keinginan untuk memberikan kasih sayang kepada seseorang.
1. Kata Bijak Rohani Kristen Tentang Cinta yang Menyentuh dan Romantis
Tuhan mencintai kita dengan melihat kita sepanjang hari serta memberi pertolongan di kala sulit.
Kita harus bisa menjadi berarti untuk diri sendiri, sebab Tuhan telah jauh-jauh hari mencintai kita.
Mungkin ketidaksempurnaan membuat kita memiliki nilai yang kurang di mata orang lain, namun Tuhan akan selalu menyayangi kita.
Asmara bukan cuma sekedar saling memandang satu sama lain, melainkan juga seperti melihat ke arah yang sama.
Tidak mungkin Tuhan tidak mencintai kita, Tuhan sangat sayang dengan kita, buktinya dia selalu ada di samping kita.
Ketika Tuhan mencintaimu, maka kamu tak perlu mengatakannya, sebab Tuhan tahu cara memperlakukanmu dengan baik.
Jadikan Tuhan menjadi alasanmu untuk tersenyum, jadikanlah Tuhan alasan mengapa seseorang harus kita cintai.
Tuhan mencintai kita bukan karena siapa kita, melainkan karena siapa Tuhan ketika Tuhan melihat kita.
Seseorang dicintai oleh Tuhan karena dia layak dicintai. Tak ada alasan bagi Tuhan untuk mencintai kita.
Tuhan tak akan membenci orang yang menyakitinya, buktinya dia rela berkorban demi menyelamatkan semua umat.
Cinta tak butuh pengorbanan, begitu kamu merasa berkorban, maka kamu sudah tak cinta Tuhan.
Katakan bahwa kau tak perlu pernyataan cinta, yang kau butuhkan adalah mencintainya.
Cinta adalah sesuatu yang menakjubkan, kamu tak perlu mengambilnya dari seseorang untuk memberikannya kepada orang lain.
Tuhan mengenalmu ketika kamu menangis, Tuhan pun tahu ketika kamu bersukacita. Dan Tuhan akan mencitaimu di setiap kondisi.
Ketika kau butuh bahagia lewat cara yang tidak biasa, Tuhan akan membantumu mewujudkannya.
Celahmu akan dianggap sempurna oleh hati yang memang ditakdirkan untukmu.
Sangat dicintai oleh seseorang akan memberimu kekuatan, begitu pula dengan Tuhan yang mencintai kita.
Jika kamu mengingat Tuhan, maka kamu tak peduli jika orang lain lupa akan dirimu.
Mengasihimu adalah rutinitas Tuhan karena Dia begitu mencintaimu.
Tuhan telah mengganti mimpi burukmu dengan mimpi indah, kekhawatiranmu dengan kebahagiaan, dan kekuatanmu dengan cinta.
Cinta Tuhan merupakan kebahagiaan yang diberikan untukmu, dan lebih penting dari keterpurukan yang kau alami.
Cinta Tuhan seperti angin, kau tak bisa melihatnya namun kau bisa merasakannya.
Bagaimana kau mengeja cinta? Kau tak usah mengejanya, cukup rasakan saja.
Bukankah kita baru saja bergerak bila ada jarak? Saling menyayangi bila ada ruang? Kasih sayang Tuhan akan mebawa kita semakin dekat dengan-Nya.
Kita sering kecewa ketika mencintai harapan, padahal Tuhan mencintai kita dengan memberikan yang lebih baik.
2. Kata Motivasi Kristen Tentang Cinta kepada Seseorang
Saat kau kehujanan dengannya, orang akan melihat kalian berdua begitu menderita. Namun itulah masa yang paling indah dalam hidup kalian.
Cinta tak pernah gagal panen, sebab bahagia dan sedih merupakan hasil panen itu sendiri.
Berhati-hatilah terhadap cinta, ini akan memutar balikkan otakmu dan membuatmu berpikir yang atas itu di bawah dan yang benar itu salah.
Kamu tidak mencitai orang karena penampilan, melainkan karena mereka menyanyikan lagu yang hanya dapat kamu dengar.
Kadang orang suka bingung membedakan cinta dan ego, nafsu dan rasa idak aman.
Jangan memilih seseorang menjadi prioritasmu ketika bagi mereka kamu hanyalah cadangan semata.
Beberapa orang akan pergi dari hidupmu, namun itu bukan akhir ceritamu. Itu hanya akhir dari bagian mereka di ceritamu.
Hubungan asmara itu ibarat kaca. Kadang lebih baik meninggalkannya dalam keadaan pecah daripada menyakiti dirimu dengan cara menyatukannya.
Ada yang berpikir dengan bertahan akan membuat kita kuat, namun kadang justru dengan melepaskan itu membuat kita lebih kuat.
Hal yang menyakitkan adalah kehilangan jati diir saat kau terlalu mencintai orang lain. Serta lupa bahwa sebenarnya kau juga spesial.
Pembalasan paling cantik untuk yang mengkhianati cintamu adalah menjadi pribadi yang diinginkan oleh orang-orang yang lebih baik daripada dia.
Cinta terjadi dengan singkat, namun melupakan dan memakan waktu yang begitu lama.
Seseorang tak akan pernah tahu berapa dalam kadar cintanya sampai terjadi sebuah perpisahan.
Bagian terburuk dari menggenggam kenangan bukan sakitnya, melainkan rasa sepi ketika kau mengenangnya.
Cinta yang berlebihan akan membuatmu kecewa, maka dari itu jangan kamu membencinya karena dari sana kamu belajar untuk tidak mengecewakan orang lain.
Aku membutuhkanmu seperti jantung membutuhkan detak.
Mereka bilang ketika kamu bertemu cinta dalam hidupmu, waktu akan berhenti, ternyata itu benar.
Cinta sejati tak selalu berjalan dengan mulus.
Pertarungan terburukmu adalah memilih antara apa yang kau ketahui dan apa yang kau rasakan.
Kamu mungkin menggenggam tanganku untuk sementara waktu, namun kamu menggenggam hatiku untuk selamanya.
Bila kamu mencintai seseorang, bebaskanlah mereka. Bila mereka kembali maka dia menjadi milikmu dan bila tidak, tinggalkanlah.
Tak peduli berapa banyak perkelahian yang mungkin kamu alami. bila kamu benar-benar mencintai seseorang, itu tak akan menjadi masalah pada akhirnya.
Untuk bisa bahagia sendiri, kita perlu membuat setidaknya satu orang bahagia.
Dicintai secara mendalam oleh seseorang akan memberimu kekuatan. Mencintai seseoranng secara mendalam akan memberimu keberanian.
Kebahagiaan terbesar dalam hidup adalah keyakinan bahwa kita dicintai, dicintai untuk diri sendiri. Atau lebih tepatnya, dicintai terlepas dari diri kita sediri.
Akhir Kata
Demikianlah kumpulan kata mutiara rohani kristen tentang cinta. Mudah-mudahan kita semakin memahami betapa cinta dari Tuhan Yesus maupun cinta yang kita tebarkan kepada sesama akan dapat membawa kebahagiaan serta sukacita di dunia. Amin.
Baca: