Ayat Alkitab Mengenai Wanita Kristen yang Idaman
Bersamakristus.org – Ayat Alkitab tentang wanita yang takut akan Tuhan Yesus. Wanita dilahirkan dengan keistimewaan yang luar biasa. Wanita adalah simbol kecantikan, sikap lemah lemput, dan objek yang patut dilindungi.
Wanita adalah idaman para lelaki, namun tak semua wanita bisa menjadi idaman lelaki. Dalam agama Kristen, wanita yang takut akan Tuhan lah yang paling diidolai. Mereka memiliki keistimewaan tersendiri di mata lelaki yang percaya.
Bagi para lelaki, memilih istri pun harus dilakukan dengan baik, terutama yang dilihat adalah agamanya. Ia benar-benar takut akan Tuhan, percaya terhadap Tuhan, atau hanya berhenti di mulut saja.
Maka dari itu pada saat memanjatkan doa minta jodoh kristen, mintalah jodoh yang seiman. Bukan hanya memiliki paras wajah yang cantik saja, namun hatinya pun perlu diperhatikan, bagaimana sikap dan perilakunya.
Di bawah ini ada beberapa kumpulan daftar ayat emas Alkitab atau firman Tuhan yang menjelaskan tentang wanita idaman, wanita yang takut akan Tuhan, dan wanita yang cantik serta bijak.
Daftar Ayat Alkitab Tentang Wanita
Silahkan langsung saja simak beberapa kumpjulan daftar ayat emas Alkitab atau firman Tuhan yang dirangkum dari berbagai sumber di bawah berikut ini. Dirangkum dari Perjanjian Lama dan Baru.
Karena kita ini buatan Allah, diciptakan dalam Kristus Yesus untuk melakukan pekerjaan baik, yang dipersiapkan Allah sebelumnya. Ia mau, supaya kita hidup di dalamnya.
Efesus 2:10
Maka Allah menciptakan manusia itu menurut gambar-Nya, menurut gambar Allah diciptakan-Nya dia; laki-laki dan perempuan diciptakan-Nya mereka.
Kejadian 1:27
Aku bersyukur kepada-Mu oleh karena kejadianku dahsyat dan ajaib; ajaib apa yang Kaubuat, dan jiwaku benar-benar menyadarinya.
Mazmur 139:14
Kemolekan adalah bohong dan kecantikan adalah sia-sia, tetapi isteri yang takut akan TUHAN dipuji-puji.
Amsal 31-30
Seperti anting-anting emas di jungur babi, demikianlah perempuan cantik yang tidak susila.
Amsal 11:22
Memang hitam aku, tetapi cantik, hai puteri-puteri Yerusalem, seperti kemah orang Kedar, seperti tirai-tirai orang Salma.
Kidung Agung 1:5
Dan mengapa kamu kuatir akan pakaian? Perhatikanlah bunga bakung di ladang, yang tumbuh tanpa bekerja dan tanpa memintal.
Matius 6:28
Sebab kamu semua adalah anak-anak Allah karena iman di dalam Yesus Kristus. Karena kamu semua, yang dibaptis dalam Kristus, telah mengenakan Kristus.
Galatia 3:26-27
Maka Allah melihat segala yang dijadikan-Nya itu, sungguh amat baik. Jadilah petang dan jadilah pagi, itulah hari keenam.
Kejadian 1:31
Rumput menjadi kering, bunga menjadi layu, tetapi firman Allah kita tetap untuk selama-lamanya.
Yesaya 40:8
Demikian jugalah kamu, di sebelah luar kamu tampaknya benar di mata orang, tetapi di sebelah dalam kamu penuh kemunafikan dan kedurjanaan.
Matius 23:28
Jadi akhirnya, saudara-saudara, semua yang benar, semua yang mulia, semua yang adil, semua yang suci, semua yang manis, semua yang sedap didengar, semua yang disebut kebajikan dan patut dipuji, pikirkanlah semuanya itu.
Filipi 4:8
Kumpulan Firman Tuhan Lainnya
Tak hanya itu saja, kami juga memiliki berbagai macam kumpulan daftar ayat emas Alkitab atau firman Tuhan lainnya selain mengenai wanita. Anda bisa menyimaknya pada pembahasan berikut ini.
- Ayat Alkitab Bersyukur dalam Bahasa Inggris
- Daftar Ayat Alkitab Tentang Mujizat Tuhan
- Ayat Alkitab Tentang Toleransi Beragama
Akhir Kata
Demikianlah pembahasan singkat mengenai ayat alkitab tentang wanita idaman. Semoga bagi wanita, dengan adanya ayat firman Tuhan ini bisa menjadi makin dewasa, dan bagi lelaki, mengerti cara memilih wanita idaman yang dapat membawa kebahagiaan.
Baca: